HomeKenko No KaiSeminar dan PendidikanPengetahuan Kesehatan Kunci Menuju Sehat

Pengetahuan Kesehatan Kunci Menuju Sehat

Semakin tingginya aktivitas dan tuntutan pekerjaan membuat masyarakat Indonesia, terutama yang tinggal di perkotaan sulit menjalani hidup sehat. Konsumsi makanan cepat saji, waktu olahraga yang terbatas, dan stres akibat pekerjaan tidak dapat dihindari. Karenanya, diperlukan solusi mudah untuk mengatasi kondisi ini. Ancaman penyakit degeneratif, seperti diabetes, jantung, tekanan darah tinggi, dan stroke di Indonesia juga semakin tinggi. Penyakit degeneratif menghinggapi hampir semua manusia yang memasuki usia tua. Dalam istilah medis, penyakit degeneratif adalah suatu penyakit yang muncul akibat proses kemunduran fungsi sel tubuh yaitu dari keadaan normal menjadi lebih buruk.

Data WHO juga menyebutkan sebanyak satu miliar orang di seluruh dunia saat ini menderita kegemukan, suatu keadaan yang bisa memicu berbagai penyakit degeneratif. Jumlah ini diperkirakan naik menjadi 1,5 miliar pada tahun 2015. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Indonesia tahun 2010, angka overweight (kelebihan berat badan) dan obesitas pada penduduk usia di atas 18 tahun tercatat sebanyak 27,1%. Prevalensi obesitas pun lebih tinggi di daerah perkotaan dibanding dengan pedesaan, dan lebih tinggi pada kelompok masyarakat berpendidikan lebih tinggi serta bekerja sebagai PNS/TNI/Polri/Pegawai kantoran.  Sedang berdasarkan jenis kelamin, prevalensi obesitas pada perempuan lebih tinggi (26,9%) dibanding laki-laki (16,3%). Semakin tinggi tingkat pengeluran rumah tangga per kapita pun mempunyai kecenderungan semakin tinggi prevalensi obesitasnya.
Sementara apa yang dilakukan oleh masyarakat belum menuju kepada konsep mencegah penyakit akan tetapi masih cenderung menunggu apabila sakit baru diobati. Perlu diingat bahwa penyakit metabolik dan degeneratif tidak bisa disembuhkan akan tetapi dapat dikontrol dengan bantuan obat-obatan yang harus dikonsumsi seumur hidup. Kehadiran Kenko No Kai membawa angin segar bagi masyarakat yang berkeinginan kuat untuk tetap sehat di masa depan. Konsep yang disampaikan dalam seminarnya adalah konsep pencegahan kesehatan artinya jangan sampai orang terkena penyakit metabolik ataupun degeratif. Dalam seminar diberikan pengetahuan tentang kesehatan berupa teori atau praktek agar masyarakat mudah untuk memahami, dan pemberian materi dilakukan dengan penuh keceriaan agar tidak membosankan. Seminar ini terbuka untuk umum dan diselenggarakan dengan gratis selama 2 sampai 3 bulan kedepan. Materi yang dibahas mengenai kesehatan jantung, kesehatan otak, kesehatan tulang, kesehatan saraf dan masih banyak lagi masalah kesehatan yang disampaikan. Untuk tempatnya sendiri telah disiapkan senyaman mungkin bagi para pengunjung yang menikmati acara seminar tersebut. Adapun keberadaan Kenko No Kai hampir diseluruh wilayah di Indonesia yang akan dikunjungi. Diharapkan dengan kehadiran kegiatan Kenko No Kai membawa perubahan yang signifikan bagi kesehatan masyarakat. Silahkan kunjungi dan buktikan sendiri semoga anda tetap sehat dan mandiri.      

icon-watch

Facebook
Facebook
Twitter
Twitter
Facebook
Facebook

Jumlah Kunjungan

7477065

Hari ini
Bulan ini
Bulan kemarin
Total
1217
39061
20102
7477065

Testimoni

Kenko No Kai sangat positif karena banyak menambah wawasan kesehatan masyarakat Manado. Saya sangat bangga dapat mengikuti Kenko No Kai

Kol. Purn. Robbi Herman Monginsidi (70 Tahun) Manado - Sulawesi Utara

Saya merasa senang bisa bergabung dengan Komunitas Sehat ini (Kenko No Kai), terutama tentang presentasi dan pembahasan penyakit-penyakit saat ini

Enget Sagala (64 Tahun) Sidikalang Medan - Sumatera Utara

Kegiatan Kenko No Kai sangat bermanfaat untuk saya, informasi kesehatan yang disampaikan sangat membantu sekali untuk kesehatan pribadi dan keluarga

Hj. Erlin Suarni (54 Tahun) Bukit Tinggi - Sumatera Barat

Senang dan bersyukur sekali diadakannya seminar kesehatan yang sangat bermanfaat, menghibur dan bisa menghilangakan stres. Menambah wawasan untuk mengubah pola hidup jadi lebih sehat dengan cara menjaga pola makan yang sehat

Yuli Erni (42 Tahun) Ilir Timur Palembang - Sumatera Selatan

Saya merasa senang mengikuti kegiatan ini karena saya dapat mengubah pola hidup saya, yang awalnya saya tidak peduli dengan pola hidup sehat. Seluruh staff Kenko No Kai sangat ramah dan sopan

Ernawati P. (43 Tahun) Sidikalang Medan - Sumatera Utara

Saya sangat berterima kasih kepada seluruh keluarga besar Kenko No Kai, karena dengan hadirnya komunitas sehat ini, kami menjadi lebih mengerti bahwa kesehatan itu mahal, kesehatan itu penting, dan tidak ada yang lebih berharga dari kesehatan

Rosmiati Caniago (56 Tahun) Sidikalang Medan - Sumatera Utara

Kenko No Kai sangat bermanfaat untuk masyarakat Tomohon. Awalnya saya diajak jemaat saya, setelah mengikuti acara ternyata suasananya sangat meriah dan menyenangkan, kegiatan yang sangat positif...ilmu kesehatannya sangat bermanfaat

Pendeta Victor Marentek (60 Tahun) Tomohon - Sulawesi Utara

Selama 4 bulan mengikuti kegiatan Kenko No Kai. Saya merasa senang karena mendapatkan banyak ilmu pengetahuan tentang kesehatan. Saya sekarang lebih paham tentang arti kesehatan

Erlynce (69 Tahun) Sidikalang Medan - Sumatera Utara

Peta Lokasi

Kontak

KANTOR PUSAT INDONESIA
Pondok Indah Office Tower 2 Suite 1711
Jl. Sultan Iskandar Muda Kav. V TA Pondok Pinang
Kebayoran Lama Jakarta Selatan 12310 Indonesia
Phone: +62 21 2966 1889
Customer Care: +62 21 2966 0330
Bebas Pulsa: 0 800 145 0000

KE ATAS